Tolong Sebarkan Artikel Ini Demi Kemanusiaan! Inilah Sangat Berbahanya Kantong Plastik (Kresek)!



Bahaya Kantong Plastik Banyaknya penggunaan kantong plastik dalam kehidupan sehari-hari secara langsung membuat manusia sebagai perusak utama lingkungan sekitar. Kerusakan lingkungan yang terjadi merupakan ancaman terbesar untuk kehidupan manusia, karena bumi menjadi semakin tidak bersahabat dan jelas mulai membahayakan habitat manusia dan makhluk hidup lainnya. Tidak heran, pemerintah pun mulai menggalakkan gerakan tanpa kantong plastik. Sebenarnya, apa yang membuat kantong plastik berbahaya?

1. Plastik merupakan bahan yang tidak bisa segera terurai dengan tanah seperti sampah lainnya. Melakukan recycle atau daur ulang plastik membutuhkan biaya yang lebih mahal dibandingkan memproduksi plastik itu sendiri. Setelah berhasil didaur ulang pun, harga jual plastik tersebut jauh lebih murah daripada harga daur ulangnya, sehingga kerugian tersebut membuat banyak orang lebih memilih untuk memproduksi lebih banyak plastik.

2. Plastik beracun bagi lingkungan
Biasanya, tempat pembuangan akhir plastik adalah di tanah pembuangan, lautan dan danau karena keterbatasan tempat. Akhirnya, berbagai sampah plastik ini dapat mengotori habitat makhluk hidup lainnya dan merusak lingkungan serta ekosistem dan rantai makanan. 

3. Adanya kandungan polyethylene
Polyethylene merupakan sejenis thermoplastic yang terbuat dari minyak dan termasuk bahan photodegrade yang berarti plastic dalam jangka waktu panjang akan terpecah menjadi partikel-partikel yang lebih kecil, lebih beracun dalam bentuk petro-polymers, yang akan mengontaminasi tanah dan air yang merupakan tempat tumbuh-tumbuhan dan hewan hidup dan mendapatkan makanannya dan menyebabkan racun tersebut masuk ke dalam tubuh kita juga. 

Untuk mengurangi efek samping berbahaya dari plastik, Anda perlu melakukan perubahan dan mengadakan penyesuaian gaya hidup. Gunakanlah kantong kain daur ulang yang bias dipakai berulang kali untuk menghemat pemakaian plastik. Kontribusi Anda jika menggunakan kantong kain sangatlah signifikan, mulai dari membantu mengurangi pemakaian minyak untuk membuat plastik dan menjaga habitat makhluk hidup lainnya.

Ingatlah untuk memakai dan membawa kemanapun kantong kain tersebut. Selalu simpan cadangan kantong kain di kendaraan Anda dan taruh di tempat yang mudah terlihat agar Anda terus mengingat untuk membawanya. 


Sumber: meetdoctor.com
loading...

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tolong Sebarkan Artikel Ini Demi Kemanusiaan! Inilah Sangat Berbahanya Kantong Plastik (Kresek)! "

Posting Komentar